pilihan +INDEKS
Tinjau Masyarakat Yang Terdampak Bencana Banjir, Pemkab Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Silam.

BANGKINANG KOTA - Dengan Derasnya Hujan mengguyur sebagian wilayah di Kabupaten Kampar, Pj Bupati Kampar H. Hambali, SE, MH yang diwakili oleh Kalaksa BPBD Kampar Agustar langsung Melakukan Peninjauan Banjir serta memberikan bantuan di Desa Silam Kecamatan Kuok, Ahad (13/10/2024).
Peninjauan serta memberikan bantuan berupa Makanan siap saji, Beras, Susu, Sarden, Kornet, Mie, Roti, Gula yang dipusatkan di Perumahan Warga yang terdampak banjir dengan tujuan Kepedulian Pemerintah Kabupaten Kampar dalam Penanganan dampak bencana sehingga masyarakat tidak Kelaparan.
Kehadiran Kalaksa BPBD yang mewakili Pj Bupati Kampar ini langsung disambut oleh masyarakat setempat yang dihadiri Kasi Logistik BPBD Kampar Edison, S.Sos, Pj Kepala Desa Silam Jusnira Amd.Keb, serta Kepala Dusun dan Tokoh Masyarakat.
Menurut data dari BPBD Kampar, Bencana Banjir yang terdampak Rumah warga tersebut berjumlah 26 KK sehingga terhitung 24 Rumah Warga yang terkena terdampak banjir.
Peninjauan tersebut menurut pantauan PJ Kepala Desa Silam Jusnira, Tanggal 12 Oktober 2024 tepatnya jam 21:00 Wib (Malam) Air yang mengalir di Pemukiman warga dengan tinggi lebih Satu meter dan alhamdulillah sore ini air sudah mulai surut.”ungkap Pj Kedes.”
Dalam arahannya, Kalaksa BPBD Kampar menyebutkan bahwa Kedatangan Kami disini merupakan bentuk Wujud Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Banjir di Desa Silam, Kecamatan Kuok.
“Paket yang diberikan kepada Masyarkaat ini berjumlah 24 Rumah yang terdampak bencana sehingga kami berharap dapat meringankan beban masyarakat.”ungkapnya.”
Kalaksa BPBD Kampar ini mengajak Pemerintah Desa Silam ini untuk Bergotong royong untuk membersihkan daerah pemukiman ini dan berharap untuk bersama sama menjaga lingkungan tetap bersih dan tidak membuang sampah di aliran sungai.
Ia juga menyebutkan, semoga bencana ini cepat berlalu sehingga masyarakat bisa melakukan aktifitasnya kembali, dan saya harap sembako ini sesuai dengan Kebutuhan Masyarakat.
“Kami dari Pemerintah Daerah akan selalu berkomunikasi untuk memantau masyarakat yang belum mendapatkan bantuan yang terdampak banjir di Kabupaten Kampar.”tutupnya.”
Berita Lainnya +INDEKS
Pemprov Dukung Maklumat Daerah Istimewa Riau Lewat Tutur Etika dan Adat Melayu
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mendukung berjalannya maklumat Daerah Istimewa Ria.
Plt Kadisdik Riau Hadiri Peluncuran Buku Memeluk Melayu Karya Griven H Putera
PEKANBARU - Pemprov Riau diwakili Plt Kadisdik Riau, Erisman Yahya menghadi.
Gubri Abdul Wahid Nilai Sosok Feri Yunaldi sebagai Pemimpin Rendah Hati
Pekanbaru - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid menyampaikan kesan mendalam t.
Bunda Literasi Henny Sasmita: Menyalakan Minat Baca di Tengah Gempuran Sosial Media
PEKANBARU - Arus deras era digital, di mana anak-anak lebih akrab dengan la.
Polda Riau Gagalkan Penyelundupan 17,37 Kg Sabu Jaringan Internasional, Dikendalikan dari Lapas
PEKANBARU - Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau berhasil menggagalka.
BPK Riau Gelar Exit Meeting Pemeriksaan LKPD Riau Tahun Anggaran 2024
PEKANBARU - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Riau menggel.